Untuk melayani komunitas kami lebih baik, SAB berkolaborasi dengan Studente Academy. Studente Academy adalah lembaga yang menjadi support system bagi lembaga pendidikan melalui peningkatan kualitas pendidikan dari segala aspek, salah satunya lingkungan pendidikan yang ramah anak. Dengan bantuan dari Studente Academy dan organisasi lainnya, Sekolah AlBunyan telah menerbitkan Kebijakan Keamanan Anak berdasarkan hukum dan standar internasional.