Bagikan

Yuk Kenalan dengan Guru Pengerak dari Sekolah Al Bunyan

Sekolah Al Bunyan memiliki Guru Penggerak bernama Reval Dzrixhon Lauchilanagi, S.pd.Si. Guru Penggerak adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran. Guru penggerak berperan aktif dalam mengembangkan diri dan guru lainnya sehingga dapat mewujudkan visi sekolah yang dimilikinya.

Selain menjadi guru di Sekolah Al Bunyan, Pak Reval menjadi Guru Penggerak angkatan keempat. Guru Penggerak dapat berkolaborasi dengan orang tua dan komunitas untuk mengembangkan sekolah dan menumbuhkan kepemimpinan murid serta terus berupaya mewujudkan visi sekolah dengan berpihak pada murid di sekolah. Pak Reval menjadi guru terpilih untuk menggerakan komunitas belajar bagi rekan guru di Sekolah Al Bunyan. Dirinya mendorong peningkatan kepemimpinan murid di sekolah dengan menciptakan kualitas pembelajaran yang positif dan berpihak pada murid. Selain menjadi Guru Penggerak, Pak Reval menjadi pengajar di Bimbingan Belajar Nurul Fikri sebagai guru IPA dan dan Matematika untuk SMP serta Fisika untuk SMA.

Hadirnya Guru Penggerak di Sekolah Al Bunyan berdampak baik bagi ekosistem guru dan murid di sekolah. Guru menjadi memiliki program berkumpul bersama dan bertukar pikiran dalam meningkatkan pengajarannya melalui Program Guru Pembelajar. Program ini sudah berjalan selama satu pekan sekali di setiap hari Rabu. Semenjak pandemi Bapak Reval juga tergabung dalam Komunitas Ikatan Guru Indonesia wilayah Bogor. Ikut sejak Agustus 2021 dan menjadi pengurus di Oktober 2021. Hal ini membawa dampak yang baik bagi Sekolah Al Bunyan karena akses informasi yang didapatkan menjadi cepat sehingga warga sekolah dapat terus berjalan beriringan tanpa takut ketertinggalan.

Sekolah Al Bunyan

Sekolah Al Bunyan

Bagikan Artikel Ini :

Berita Terkait

Pentingnya Menu Makanan Sehat Untuk Anak yang Padat Aktivitas

Pentingnya Menu Makanan Sehat Untuk Anak yang Padat Aktivitas

Anak yang disibukkan beragam aktivitas apalagi jauh dari orang tua, pasti kalimat yang sering keluar dari Ayah-Bunda ngga jauh-jauh dari: “makannya

Tips Meningkatkan Literasi Keuangan Ananda Sejak Dini

Tips Meningkatkan Literasi Keuangan Ananda Sejak Dini

Kita seringkali memandang uang sebagai sumber daya untuk meraih keinginan, padahal sejatinya uang merupakan sebuah sumber daya untuk mendapatkan apa yang

Bukan sekadar seleksi masuk, 3 jenis tes di PPDB SAB dapat menggambarkan potensi anak

Bukan sekadar seleksi masuk, 3 jenis tes di PPDB SAB dapat

Seringkali kita terjebak dengan situasi membanding-bandingkan pencapaian dengan orang lain, tanpa peduli konteks prestasi secara utuh. Prestasi belajar anak seharusnya dinilai

Jl. Ama Sandi, RT.05/RW.09, Cikaret, Kec. Bogor Selelatan, Kota Bogor, Jawa Barat, 16132.

Ikuti Kami

Copyright 2023 © All right Reserved Design by Kopen Studio